Perusahaan pembuat software Vocaloid, Crypton Future Media, bekerjasama dengan Yamaha telah menciptakan Miku yang bisa bernyanyi berukuran saku dengan sebuah jarum piringan hitam dan keyboard karbon, dengan ini Miku akan menyanyikan lagu tangga nada seperti "do" "re" "mi" dan sebagainya, juga terdapat lima tombol yang mana akan memainkan lima Vokal Jepang yang berbeda serta ada pula tombol "Shift" yang jika ditekan lama, Miku akan memainkan satu lagu populernya yang sudah termasuk dalam alat ini.
Selain itu terdapat tombol-tombol lain seperti menambah Vibrato, pengatur volume dan lain sebagainya, alat ini akan dijual untuk supplement khusus majalah "Otona-no Kagaku" dengan harga 4.980 Yen atau sekitar 570 Ribu Rupiah.