*liat traffik blog* *(really) shocking truth* WTH!!??!? really!!!!??? baru pertama kali dapet traffik dibawah 100..... T_T, oh well~~ tapi yg kek gini mah ga ngeberhentiin ane ngeblog!! huahahaha!!!~~ >:D
Koran Jepang versi bahasa inggris, The Asahi Shimbun, melakukan wawancara kepada sang pencipta manga Naruto, Masashi Kishimoto yang mana manga itu tamat baru-baru ini setelah 15 tahun terbit.
Dalam wawancara tersebut Kishimoto mengatakan perjalanan Naruto untuk menjadi Hokage itu sama seperti perjalanannya untuk menjadi artis manga.
"Aku tidak mampu beradaptasi di sekolah dengan baik dan merasa sangat rendah diri" katanya lagi. "Ketika Naruto bilang. 'aku akan menjadi Hokage,' orang-orang disekitarnya menertawakan mimpinya itu. Sejak kecil, aku juga mengatakan kepada yang lain aku akan menjadi artis manga tapi tidak berdasar."
Walaupun dengan perasaan "rendah diri" nya, Kishimoto mampu membuat manga yang sangat populer selama 15 tahun. Pertama kali dia membuat manga-nya dengan judul "Karakuri" yang mana itu merupakan manga one-shot dan manga itu memenangkan penghargaan "Hop, Step, Jump" dari Shueisha kemudian Kishimoto memutuskan untuk membangun pendiriannya selama 2 tahun untuk mempelajari menulis skenario buku dan mempelajari dialog di film-film sebelum meulai debut Naruto.
Melihat seri perjalanannya yang lalu. Kishimoto berpikir untuk memulai cara baru untuk protagonist dalam konflik dengan musuhnya. Protagonist dalam seri ini tidak selalu memakai cara kekerasan dalam mengalahkan musuhnya.
"Komik untuk cowok tidak bisa dipungkiri selalu mengandung adegan kekerasan. Tapi aku ingin memberi tahu (para pembaca) bahwa musuh yang menggunakan cara kekerasan kemungkinan karena alasan yang tidak bisa dihindari", Kishimoto melanjutkan "Jika (sang protagonist) mencoba mengalahkan mereka tanpa tahu apa alasan sang musuh berbuat seperti itu, kemungkinan hal yang sama bisa terulang kembali".