Sword Art Online yang akan dibuat anime nya bulan juli mendatang berdasarkan dari adaptasi Light Novel karangan Reki Kawahara dari situs resmi nya, telah dibuat iklan tv yang ke 3 dengan durasi 15 detik:
Anime ini akan diputar secara premiere pada bulan Juli dengan musik yang akan dibuat oleh Yuki Kajiura (yang telah terlibat dalam pembuatan musik Fate/Zero, Puella Magi Madoka Magica dll) sedangkan untuk penyanyi ending sekaligus seiyuu di anime ini ada Haruka Tomatsu yang mana ending nya berjudul Yume Sekai. Tomatsu sendiri akan mengisi suara karakter bernama Asuna di anime ini.
Anime ini akan bercerita tentang seorang anak laki-laki bernama Kazuto "Kirito" Kirigaya yang telah masuk kedalam dunia MMO virtual game yang terkenal mematikan berjudul "Sword Art online", dimana setiap player tidak akan bisa keluar dari game kecuali telah menyelesaikan game ini, namun andai player mengalami "game over" di dalam permainan maka kematian-lah yang menanti mereka.